|

Cara Mendekorasi Kamar Tidur Minimalis Agar Tampak Lebih Hangat

Gaya minimalis merupakan salah satu dekorasi sangat cocok diterapkan pada sebuah hunian yang memang berukuran sempit. Saat ini rumah bergaya minimalis dengan eksterior dan interior yang cantik banyak diminati dan sudah menjadi tren masa kini. Khususnya bagi orang yang tinggal di kota besar dan mempunyai keterbatasan lahan untuk membangun rumah idaman yang tampak bersih, nyaman dan lega maka salah satu alternatifnya adalah menggunakan gaya ini.

Namun, untuk mendapatkan dekorasi minimalis yang sesuai dengan keinginan bukanlah hal yang gampang. Jika Anda sampai salah langkah dalam mendekorasi konsep ini maka hunian bisa jadi tampak berantakan, terlihat lebih sempit dan sumpek serta tidak nyaman disinggahi. Padahal minimalis sangat identik dengan ruang tampak bersih, terlihat lebih luas dan nyaman. Untuk itu, Anda perlu berfikir keras untuk menerapkan tata letak, warna dan furniture yang sesuai dengan konsep ruangan.

Baca Juga : inilah desain tangga untuk rumah sempit yang harus anda ketahui

Dalam artikel ini, kami akan membagikan bagaimana tips mendekorasi hunian bergaya minimalis. Hanya saja yang akan kami bahas hanya cara mendekorasi kamar tidur minimalis. Mengapa kamar tidur? Karena kamar tidur merupakan salah satu bagian interior rumah yang paling sulit didekorasi apalagi ruangan ini mempunyai ukuran yang kecil. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah tahapan beserta uraiannya.

  1. Ranjang

Ranjang merupakan salah satu furniture yang paling pokok untuk diterapkan pada tempat tidur. Untuk ruang tidur yang menerapkan gaya minimalis pilihlah ranjang yang mempunyai fungsi ganda atau multifungsi. Contohnya adalah ranjang yang pada bagian bawahnya mempunyai kotak atau laci penyimpanan. Selain ranjang bisa digunakan sebagai tempat tidur, laci pada ranjang tersebut juga bisa digunakan untuk ruang penyimpanan barang-barang atau pakaian Anda.

  1. Pengaturan ukuran dan posisi lemari

Sebelum membeli lemari yang ditempatkan di kamar tidur, pastikan Anda mengukur space yang tersedia. Kalau memungkinkan, custom lemari bisa sangat membantu mendapatkan desain yang cocok dengan ukuran yang sesuai. Memilih lemari yang menggunakan pintu geser akan meminimalkan ruang yang terpakai. Pastikan Anda memaksimalkan desain dalam lemari agar mampu menampung kebutuhan luas pakaian dan barang-barang yang perlu Anda masukkan dalam lemari.

Jika Anda ingin menghemat ruang lebih banyak, Anda bisa menggunakan desain lemari pakaian yang menjorok masuk ke dalam dinding. Memang untuk mengeksekusinya membutuhkan biaya yang cukup mahal. Namun tak ada salahnya ide ini Anda coba jika ruang tidur benar-benar tidak memungkinkan untuk ditambah almari.

  1. Furniture Multifungsi

Anda bisa menghemat ruang dengan menggunakan furniture minimalis yang simpel namun multifungsi. Misalnya saja, Anda bisa memanfaatkan mini side tabel dengan banyak drawer atau kabinet di bagian bawahnya. Sehingga Anda tak perlu menambah kotak atau storage untuk penyimpanan barang.

  1. Tempat tidur tingkat untuk anak-anak

Desain tempat tidur bertingkat menjadi pilihan tepat jika Anda memiliki anak-anak yang masih bisa dijadikan satu dalam satu kamar. Anda bisa memanfaatkan bawah tangga sebagai tempat meja belajar. Selain itu, Anda juga bisa menempatkan mainan mereka di bawah ranjang.

  1. Gunakan warna dinding putih dan jendela besar

Memanfaatkan warna putih atau warna pastel lembut bisa menjadi pilihan untuk menghasilkan kesan luas pada ruangan. Hindari warna-warna gelap karena akan membuat ruangan terkesan semakin sempit. Selain itu, Anda bisa memanfaatkan jendela besar ataupun jendela kaca untuk menghasilkan kesan lapang dan segar.

Itulah 5 tips cara mendekorasi ruang tidur minimalis. Prinsipnya adalah bagaimana kita meminimalisir penggunaan barang dan meningkatkan fungsi dari barang-barang yang kita gunakan.

 

 

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *