|

Kursi Minimalis Tampak Natural nan Klasik. Begini Caranya!

Sentuhan klasik akhir-akhir ini menjadi hal yang sangat diminati masyarakat. Salah satunya adalah perngaplikasiannya pada kursi minimalis.

Tren furnitur berubah setiap waktu. Ide kreatif para desainer interior membuat furnitur mengalami banyak perubahan. Hal ini ikut mempengaruhi minat masyarakat.

Meskipun tren furnitur selalu berubah-ubah, minat terhadap furnitur tetap tidak menurun. Umumnya, furniture dipilih karena desain, tampilan ataupun fungsinya.

Furnitur yang berkembanga beberapa dekade terakhir banyak dipilih karena desainnya yang minimalis. Kenapa banyak masyarakat lebih memilih desain minimalis? Di Indonesia kini banyak rumah-rumah yang didesain dengan konsep minimalis ataupun memiliki ruangan yang cenderung sempit.

Hal tersebutlah yang menyebabkan furnitur, hiasan dinding dan banyak perabotan rumah lainnya mengikuti tren demi bisa mendukung ruangan agar tampak apik. Ya, furnitur minimalis dipilih agar ruangan terkesan lebih lega sehingga tercipta ruangan yang lebih nyaman.

Furnitur dengan konsep minimalis umumnya menggunakan tampilan yang terang atau cerah. Dengan warna cerah ini, furniture tersebut tidak hanya mendapat sentuhan yang indah saja tetapi juga membuat ruangan terkesan lebih hidup dan bersih.

Untuk menjaga furnitur tersebut tetap awet digunakan maka perhatikan kembali perawatannya. Di sisi lain, akan lebih baik jika Anda memperhatikan cat kayu yang akan Anda aplikasikan pada furnitur. Cat juga mempengaruhi ketahanan furnitur karena memiliki keunggulannya masing-masing.

Ini Daftar Harga Cat Kayu 2016 terbaru
Cat Duco Waterbased BioDuco

Sayangnya, tidak semua cat dilengkapi keunggulan yang mendukung agar menjadi lebih awet. Selama ini, cat solvent banyak dipilih karena mampu menciptakan tampilan secara optimal. Bahkan di antaranya memberikan sentuhan yang estetik dan membuat furniture tersebut memiliki nilai jual yang tinggi.

Nah, jika Anda ingin mengaplikasikan cat solid pada furnitur maka tidak ada salahnya Anda memperhatikan cat yang akan Anda gunakan. Finishing dengan cat berkualitas memang menghasilkan warna yang cantik namun hal tersebut tentu saja berbanding dengan harga yang ditawarkan.

Anda dapat menggunakan cat solid pada kursi minimalis untuk memberikan sentuhan modern. Menciptakan tampilan solid tidak sulit namun juga tidak mudah asalkan Anda mengetahui tahapan serta teknik finishing warna solid yang benar.

Teknik Finishing Warna Solid Pada Kursi Minimalis

Finishing warna solid memiliki banyak ragam dan macamnya. Warna solid ini bisa Anda berikan untuk sentuhan klasik modern pada kursi minimalis Anda. Bagaimana caranya? Untuk memberikan sentuhan klasik pada kursi minimalis, Anda bisa melihat penjelasan berikut ini.

Teknik Finishing Klasik dengan Distressing

Teknik menciptakan tampilan klasik menggunakan cat solid dikenal dengan teknik distress. Teknik ini bertujuan untuk memberikan kesan lusuh, kuno ataupun cat yang mulai memudar secara sengaja.

  • Anda dapat mengaplikasikan Chalk Paint untuk memudahkan teknik finishing distressing
  • Pastikan media finishing yang digunakan tersebut sudah siap untuk di finishing. Sebaiknya amplas terlebih dahulu untuk meratakan permukaan media finishing dan jangan lupa dibersihkan setelah itu
  • Aplikasikan Chalk Paint ke seluruh permukaan kayu. Sebaiknya gunakan kuas untuk hasil optimal. Diamkan cat tersebut benar-benar kering sempurna
  • Lakukan teknik distress. Caranya, amplas permukaan kursi yang ingin tampak memudar. Gunakan amplas kasar untuk memudarkan bagian cat lalu dilanjutkan mengamplas dengan kertas amplas medium yakni no. 220. Untuk memperhalus tekstur, amplas seluruh permukaan kayu menggunakan kertas amplas halus no. 400
  • Kunci coating diatas dengan mengaplikasikan topcoat. Jika menginginkan kesan soft maka gunakan topcoat dengan tampilan doff atau matte.

Teknik Finishing Clear Solid

Jika Anda menginginkan warna solid pada kursi minimalis Anda secara menyeluruh, maka Anda tidak membutuhkan teknik khusus. Untuk memberikan sentuhan solid yang apik maka dibutuhkan lapisan cat dengan beberapa tahap finishing.

Untuk tampilan clear solid maka cat yang Anda butuhkan di antaranya adalah dempul (jika perlu), primer coat, cat solid dan topcoat. Adapun cara aplikasi sebagai berikut.

  • Bersihkan media finishing sehingga media siap untuk diaplikasikan cat
  • Apabila terdapat bagian yang cacat atau menginginkan kesan close pore maka aplikasikan ke seluruh permukaan kayu. Keringkan hingga dempul benar-benar kering lalu amplas dengan kertas amplas medium
  • Untuk memperhalus tekstur maka Anda dapat mengaplikasikan primer coat ke seluruh permukaan kayu. Keringkan hingga cat tersebut kering sentuh lalu amplas dengan kertas amplas halus
  • Pilih warna solid yang diinginkan lalu aplikasikan cat warna solid ke seluruh permukaan kayu secara merata. Keringkan hingga cat kering sentuh lalu amplas menggunakan kertas amplas halus
  • Untuk mengunci warna, aplikasikan topcoat ke seluruh permukaan kayu. Keringkan hingga furniture tersebut siap digunakan.

Sebagian orang cukup kesulitan ketika harus finishing DIY pada furniture. Alhasil, tidak sedikit orang yang melakukan finishing warna solid yang kurang tepat. Sehingga hasil finishing justru terlihat kasar dan tidak rapi.

Cat Water Based yang Kekinian dan Ramah Lingkungan

Cat water based kini mulai diminati banyak orang. Cat ini merupakan jenis cat yang dikaterogikan aman dan ramah lingkungan. Sebab, cat water based tidak mengandung senyawa kimia dalam dosis tinggi serta rendah VOC.

Seperti yang diketahui bahwa kandungan VOC yang tinggi menjadi perhatian serius dari banyak negara dengan regulasi yang ketat. Hal ini seiring sejalan dengan regulasi United State EPA tentang kadar tinggi VOC pada cat atau bahan kimia lainnya yang berdampak buruk pada kesehatan.

Umumnya, banyak merek cat menggunakan bahan ‘acrylic‘ yang tertulis pada kemasannya. Nah, hal ini tentu akan memberikan pertanyaan besar, “Amankah cat dengan kandungan acrylic tersebut?

Untuk menghindari berspekulasi, Anda bisa memulainya dengan mencari cat bertuliskan ‘cat water based’ pada kemasannya. Jenis cat ini adalah cat yang berbahan air, yang rendah kandungan VOC, aman dan ramah lingkungan.

BioDuco adalah solusi tepat bagi Anda yang ingin menggunakan cat solid water based. BioDuco tersebut merupakan cat water based yang diproduksi oleh manufaktur cat lokal yakni Bio Industries Omnipresen.

BioDuco diformulasikan dengan bahan-bahan yang aman dan ramah lingkungan. Selain itu, cat tersebut juga menggunakan bahan yang telah disesuaikan dengan standar regulasi dari United State EPA (Enviromental Protection Agency).

BioDuco terdiri dari beberapa jenis cat yang dapat Anda gunakan untuk finishing clear coat ataupun untuk keperluan teknik distressing. Fitur-fitur yang ditawarkan pun telah disesuaikan dengan standar hasil finishing yang diminati oleh aplikator

Bioduco sangat cocok untuk interior seperti kursi minimalis atau untuk eksterior. Sebab, BioDuco juga dilengkapi dengan fitur tahan terhadap air serta cuaca. Memariknya adalah BioDuco tidak mudah flacking atau retak akibat proses oksidasi.

Di mana bisa membeli BioDuco? Caranya mudah sekali, Anda dapat langsung menghubungi nomor kontak yang tercantum pada website ini atau via e-mail yakni [email protected]. Atau Anda dapat langsung membeli via marketplace kesayangan Anda dengan kata kunci BioDuco.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *