aplikasi biothane, cat polyurethane yang cocok untuk meja cafe, bar dan meja yang ditempatkan di luar ruangan
| | |

Mengenal Jenis Finishing Sesuai Tekstur Kayu

Kayu untuk kebutuhan furniture maupun konstruksi bangunan sudah umum digunakan. Sebagian dari kebutuhan tersebut memerlukan finishing atau lapisan cat. Penggunaan cat ini biasanya dibutuhkan untuk menunjang estetika material kayu.

Seperti halnya ketika kayu digunakan untuk rumah Joglo, finishing dengan cat kayu warna transparan kayu pasti menjadi poin utama. Dengan polesan cat dapat meningkatkan nilai dari rumah joglo asalkan dilakukan dengan cara yang benar.

Jenis Finishing Sesuai Tekstur Kayu

Menurut sebagian orang, finishing adalah poin utama untuk menciptakan kesan yang indah pada furniture maupun konstruksi rumah. Namun, finishing juga perlu hati-hati dan memperhatikan tekstur kayu. Sebab, kayu bisa jadi memiliki tekstur kasar/halus yang justru tidak tepat untuk finishing tertentu sehingga hasilnya kasar dan berantakan.

Baca Juga : Sanding Sealer untuk Cat Kayu Terbaik Guna Memperhalus Tekstur Kayu

jenis finishing kayu

Hal yang perlu diketahui adalah finishing untuk kayu halus bisa menggunakan cat kayu dengan tampilan natural kayu. Sedangkan kayu dengan tekstur kasar membutuhkan beberapa penanganan yakni pengampelasan dan pengaplikasian dempul.

https://www.youtube.com/watch?v=kzAvEW3k8UA

Baca Juga : Beeswax Kayu Tahan Air Murah Biopolish Untuk Perawatan Mebel Mahoni

Berikut jenis finishing warna natural kayu:

1. Politur

Politur atau juga disebut oleh banyak orang dengan plitur merupakan jenis finishing yang sering digunakan. Untuk hasil finishing yang baik maka gunakan kayu yang teksturnya sudah halus sehingga cat dapat menyatu dengan baik serta warnanya merata.

Plitur biasanya menggunakan pengencer sejenis alkohol atau pelarut organik. Ketika dioleskan beberapa kali, lapisan cat akan jadi semakin tebal dan warannya semakin terlihat tajam.

2. Melamin

Jenis pengecatan yang cukup banyak digunakan adalah melamin karena cat ini mampu menutup pori-pori kayu dengan baik. Biasanya, ketika furniture ingin mendapatkan tingkat kilap seperti kaca maka digunakanlah melamin.

Baca Juga : Biovarnish Cat Terbaik Menampilkan Tekstur Kayu Saat Refinishing

Melamin memiliki dua macam tampilan akhir finishing yakni matte dan gloss, sedangkan metode finishing yang digunakan untuk mendapatkan tampilan gloss dan matte bisa dengan cara semprot atau dioles.

3. Natural Wax

Apabila hanya digunakan untuk finishing pada media yang sedikit maka bisa menggunakan wax kayu. Natural wax cenderung tidak berbau karena terbuat dari bahan-bahan alami. Wax biasanya digunakan pada furniture interior dengan tekstur kayu halus.

Untuk metode finishing yang dipakai adalah menggunakan poles kayu. Anda hanya membutuhkan lap kering untuk mengoleskan wax pada furniture. Natural wax juga punya jenis yang foodgrade yakni wax yang khusus untuk furniture atau perabotan dapur. Menggunakan wax foodgrade, makanan atau bahan-bahan di dapur tidak terkontaminasi zat kimia berbahaya.

4. Pernis

Pernis adalah cat yang paling sering digunakan untuk mendapatkan kesan tajam pada benda yang dilapisinya. Bukan hanya untuk furniture saja, pernis juga dapat digunakan untuk flooring maupun tiang rumah. 

5. Polyurethane

Cat polyurethane adalah salah satu cat kayu yang dikategorikan sebagai bahan finishing heavy duty. Jenis cat ini banyak digunakan pada media yang heavy duty seperti flooring, decking, furniture pantai dan masih banyak lagi.

Cat Water Based untuk Finishing yang Ramah Lingkungan

Pada kategori jenis finishing yang disebutkan di atas dibedakan menjadi dua macam berdasarkan bahan baku yang digunakan yakni cat solvent based dan cat water based. Umumnya, melamin, pelitur dan pernis merupakan jenis cat solvent.

Selain solvent, ada cat water based yang juga terdiri dari banyak jenis finishing mulai dari pernis, plitur sampai polyurethane. Dari kedua cat tersebut, cat yang dikatakan ramah lingkungan adalah jenis cat water based.

Di Indonesia, salah satu produk cat water based terbaik adalah Biovarnish, Biothane dan BioDuco. Ketiga cat ini merupakan cat water based yang sesuai dengan regulasi internasional.

1. Biovarnish

Biovarnish merupakan cat kayu khusus finishing natural kayu dengan tampilan akhir matte dan gloss. Biovarnish terdiri dari beberapa macam produk finishing, di antaranya Biovarnish Wood Filler, Biovarnish Wood Stain, Biovarnish Liquid Stain, Biovarnish Sanding Sealer, Biovarnish Clear Coat dan Biovarnish Glaze.

Biovarnish menawarkan 20 varian warna seperti teak wood, walnut brown, brown, mahogany, papua rose dan lain-lain.

2. Biothane

Biothane merupakan top coat polyurethane yang bertujuan untuk finishing pada media heavy duty seperti decking, flooring, outdoor furniture, coffe table, furniture pantai dan material lainnya.

Biothane dibedakan menjadi dua macam yakni Biothane 1K dan 2K. Yang membedakan keduanya adalah ada atau tidaknya kandungan hardener pada cat tersebut. Biothane 2K merupakan cat polyurethane yang mengandung hardener sehingga lebih banyak diaplikasikan pada media yang memiliki resiko tinggi pada perubahan cuaca, goresan, kerusakan dan hal lainnya terkait kerja berat.

3. BioDuco

BioDuco adalah cat kayu khusus untuk finishing warna solid. Warna-warna yang ditawarkan sangat fresh dan nyaman untuk furniture. Ada beberapa produk finishing BioDuco yakni BioDuco Wood Putty, BioDuco Primer Coat, BioDuco Solid Color, BioDuco Topcoat dan BioDuco Chalk Paint.

Ketiga produk finishing di atas merupakan produk unggulan sehingga kualitasnya terjamin dan aman digunakan.

Lalu di mana bisa membeli produk-produk cat ramah lingkungan di atas?

Untuk pembelian offline, Anda dapat membeli di agen-agen Bio Industri Omnipresen terdekat dengan daerah Anda. Atau dapat juga mengunjungi ke Bio Office yang terdapat di Yogyakarta, Cirebon dan Jepara.

Untuk pembelian online, Anda dapat langsung menghubungi kontak yang terdapat pada halaman website ini. Jika Anda ingin pemesanan lebih praktis dan cepat, silahkan lakukan pemesanan melalui marketplace di bawah ini:

Tokopedia: https://www.tokopedia.com/catkayu-com

Bukalapak: https://www.bukalapak.com/u/store_bioindustries

Shopee: https://shopee.co.id/bio.official

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *