Manufaktur Cat Kayu Water Based Biovarnish Pertama di Indonesia

Manufaktur cat kayu water based Biovarnish mengembangkan cat kayu dengan bahan yang aman.

Dunia bisnis woodworking bukan hanya sekadar menjadi tukang kayu saja melainkan bagaimana cara mengekspresikan seni dalam bidang kayu. Sedangkan kayu adalah salah satu material yang paling banyak dimanfaatkan di dunia.

Bahkan penggunaan kayu yang begitu banyak, kadangkala banyak pula kayu yang terbuang. Sisa-sisa kayu ini umumnya hanya digunakan sebagai bahan bakar saja. Namun apabila berada di tangan yang tepat akan menjadi sebuah seni yang artistik. Inilah yang disebut dengan woodworking.

Tangan terampil seorang pengrajin mampu mengubah sebuah sisa-sisa kayu menjadi sebuah seni dengan nilai dan harga jual yang tinggi. Maka dari itu, untuk mempercantik seni kayu tersebut dibutuhkan lapisan cat yang tepat.

cat-kayu-water-based

Ada dua jenis cat yang sering digunakan untuk karya seni dari kayu yakni pernis dan pelitur. Kedua cat ini mampu menunjukkan transparansi warna natural yang bagus dengan tingkat gloss sekitar 80%.

Keberadaan kedua cat ini juga sudah umum di mata masyarakat Indonesia sehingga cat ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau. Namun, yang perlu Anda perhatikan adalah Anda harus membeli pelarut seperti thinner guna mengencerkan cat tersebut.

Cat yang terlalu kental justru akan sulit diaplikasikan ke permukaan media finishing. Ketika Anda menggunakan kuas untuk mengaplikasikannya, tidak menutup kemungkinan akan meninggalkan brush mark.

Untuk beberapa tampilan, brush mark memang memberikan kesan yang artistik dan unik. Namun apabila menggunakannya untuk warna natural kayu clear finish maka brush mark menjadi masalah.

Bagi Anda yang masih pemula, penggunaan kuas sebaiknya dilapisi kain untuk menghindari terjadinya brush mark. Atau Anda dapat menggunakan kuas sponge dan gunakan tekanan yang ringan ketika mengaplikasikannya.

Finishing dengan tampilan natural kayu sering digunakan untuk finishing pada furniture atau perabotan kayu. Hal tersebut bertujuan untuk menonjolkan warna asli dari kayu serta menampakkan serat asli dari kayu tersebut.

Jenis cat solvent based sangat berbahaya digunakan karena mengandung bahan kimia berbahaya seperti timbal atau merkuri, selain itu cat tersebut juga tinggi VOC yang akan berdampak buruk pada kesehatan dan lingkungan. sedangkan cat kayu yang aman digunakan adalah cat water based seperti yang telah dikembangkan oleh manufaktur cat kayu water based Biovarnish.

Cat Kayu Water Based Di Indonesia

Cat water based saat ini cukup dikenal di masyarakat karena cat tersebut lebih menyehatkan dan ramah lingkungan. Sejarah keberadaan cat kayu water belum diketahui sejak kapan masuk ke Indonesia.

Namun, salah satu manufakturing cat kayu water based Indonesia mengenalkan produk yang sudah disesuaikan dengan standar regulasi EPA yakni Bio Industries sejak awal tahun 2000-an.

Perusahaan ini merupakan perusahaan lokal yang mengembangkan cat water based khusus untuk finishing kayu ataupun serat alam lainnya. Tidak hanya cat saja, perusahaan ini juga memproduksi produk kebutuhan perkayuan seperti untuk perawatan ataupun obat anti jamur/anti rayap.

Untuk menciptakan tampilan natural kayu, Bio Industries menghadirkan cat khusus sebagai pengganti pelitur yakni Biovarnish. Bahkan cat ini tidak hanya sekadar wood stain saja melainkan juga filler kayu, sanding sealer dan bahkan topcoat.

Cat water based ini di klaim lebih sehat dan ramah lingkungan karena emisi gas buangnya yang sangat rendah sehingga sudah dipastikan rendah VOC. Dan tidak mengandung cat kayu berbahan kimia berbahaya yang notabene berbahaya bagi kesehatan.

Apa saja bahan kimia berbahaya yang umum terdapat pada cat? Cat kayu selama ini banyak mengandung bahan-bahan kimia tertentu untuk menunjang tampilan tampak lebih optimal. Adapun bahan kimia tersebut adalah timbal, merkuri, arsenic atau cadmium.

Pada abad 19, penggunaan timbal di Eropa benar-benar disorot karena banyaknya cat yang mengandung timbal dengan kadar yang tinggi sehingga menyebabkan kecacatan pada anak yang baru lahir seperti polio.

Maka dari itu, penggunaan timbal pada cat kini dibatasi bahkan dilarang. Tidak hanya cat saja, penggunaan timbal pada suatu benda juga tidak disarankan karena memicu gangguan kesehatan.

Dengan berbagai latar belakang masalah cat solvent terhadap lingkungan dan kesehatan, cat kayu water based hadir menjadi solusi terbaik saat ini. Terlebih Bio Industries mengenalkan cat kayu yang ramah lingkungan dengan standar keamanan internasional.

Meskipun masih berkembang di Indonesia, justru cat ini mengalami peningkatan yang pesat. Hal ini disebabkan oleh banyaknya informasi yang kini tersebar luas di internet mengenai cat tersebut. Selain itu, penggunaan cat pada furniture sangat diawasi dan dibatasi akan kandungan VOC-nya.

Sehingga banyak perusahaan mebeling ataupun pengrajin yang memilih untuk menggunakan cat water based agar dapat menembus pasar internasional. Meskipun demikian, cat water based ini mengalami peningkatan secara signifikan.

Dengan penggunaan cat water based maka Anda telah ikut mengurangi dampak buruk emisi gas buang terhadap lingkungan. Sehingga polusi udara pun berkurang dan menurunnya suhu bumi.

Manufaktur Cat Kayu Water Based Biovarnish

Biovarnish merupakan cat kayu yang diformulasikan khusus sebagai alternatif pengganti pelitur konvensional. Cat ini terbuat dari bahan water based acrylic yang aman dan ramah lingkungan.

Untuk industri mebeling ataupun kerajinan, Biovarnish menjadi rekomendasi bahan finishing dengan hasil finishing transparansi yang tajam. Tidak hanya sekadar tajam melainkan juga kuat dan tahan lama.

Biovarnish memiliki 20 varian warna yang dapat Anda gunakan sesuai kebutuhan. Warna-warna tersebut merupakan warna kayu yang banyak diminati oleh konsumen.

Dengan berbagai inovasi dan pengalaman selama di lapangan, Biovarnish selalu berkembang sesuai dengan minat serta kebutuhan pasar saat ini. Dengan demikian, cat ini dapat menyesuaikan tren yang sedang booming.

Seperti finishing shou sugi ban atau wash finish yang membutuhkan sentuhan warna natural kayu. Warna yang tampak terkesan tajam namun tetap memperlihatkan serat kayu dengan baik.

Bahkan Biovarnish juga direkomendasikan bagi yang masih pemula. Nah, bagi Anda yang masih pemula dan ingin mencoba menggunakan cat water based maka Biovarnish adalah jawaban yang tepat.

Untuk tahap finishing, Biovarnish seperti halnya dengan finishing cat pada umumnya. Kali ini, tahap finishing yang khusus diterapkan untuk pemula, adapun tahap-tahapnya sebagai berikut:

  1. Amati terlebih dahulu permukaan kayu, apakah terdapat cacat seperti lubang atau retak. Jika ada, aplikasikan Biovarnish Wood Filler pada bagian yang cacat. Gunakan wood filler sesuai dengan warna dasar kayu. Namun, Anda juga dapat mengaplikasikannya ke seluruh permukaan kayu guna menutup pori-pori sehingga tampilan tajam dapat tercipta lebih cepat. Setelah diaplikasikan, diamkan selama 20-30 menit. Lalu ampelas dengan kertas ampelas no. 320 apabila sudah kering.
  1. Pilih tampilan yang ingin diciptakan, kemudian encerkan Biovarnish Wood Stain. Kuaskan ke seluruh permukaan kayu ke seluruh permukaan media finishing. Kemudian diamkan selama 60 menit dan apabila sudah kering sentuh maka ampelas ambang dengan kertas ampelas no. 400.
  2. Sebagai tahap akhir, aplikasikan Biovarnish Clear Coat untuk mengunci warna cat. Aplikasikan ke seluruh permukaan kayu hingga merata lalu diamkan selama 24 jam.

Perlu diingat bahwa pasca finishing tidak perlu dianginkan karena cat tidak mengalami penguapan sehingga tidak berbau dan tidak beracun. Selain itu, untuk proses finishing berlangsung sebaiknya dikeringkan dalam suhu ruangan saja tanpa harus dikeringkan langsung dibawah sinar matahari.

Karena hanya cukup dikeringkan di tempat yang teduh atau dalam suhu ruangan akan lebih mempermudah pengerjaan finishing. Anda dapat mengaplikasikan Biovarnish kapan pun tanpa harus menunggu cuaca cerah.

Sudah tidak sabar ingin mencoba cat water based Biovarnish? Untuk pemesanan atau tanya mengenai produk lebih detail, silahkan menghubungi kontak hotline yang tercantum pada website ini. Atau dapat juga menghubungi via email di [email protected]

Bagi Anda yang ingin melakukan pembelian lebih praktis, dapat langsung memesan via marketplace dibawah ini:

Bukalapak: https://www.bukalapak.com/u/store_bioindustries

Tokopedia: https://www.tokopedia.com/biopaint102

Shopee: https://shopee.co.id/Biovarnish.official

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *